Pelantikan Kepengurusan BEM FKIP

Mar 28, 2021

Pelantikan Kepengurusan BEM FKIP Univesitas Karimun yang dilaksanakan di Aula Univeritas Karimun, Kamis, 18 Maret 2021. Pelantikan BEM yang dihadiri oleh Dekan FKIP, Kaprodi dari masing-masing prodi dan mahasiswa kepengurusan yang akan dilantik. pada kesempatan tersebut Dekan FKIP yaitu Bapak Fadli Surahman, S.Pd.,M.Pd menyampaikan bahwa organisasi yang dibentuk itu memberi kontribusi untuk akreditasi prodi. tidak hanya itu, semua kegiatan kemahasiswaan yang dilaksanakan mampu membentuk karakter para mahasiswa, sehingga mampu berkompetensi, berkreasi, berinovasi dan berkolaborasi di era baru ini. sekarang sudah mulainya era revolusi industri 4.0, para lulusan perguruan tinggi dituntut untuk tidak hanya mampu memahami bidang keilmuan mereka saja, namun mereka juga dituntut untuk mengklaborasikan serta mengadaptasikan keilmuan mereka dalam berbagai bidang lainnya, sehingga menghasilkan karya yang luar biasa, inilah yang dibutuhkan pada era ini. mampu berinovasi dan kreatifitas yang melewati batas kemampuan orang rata-rata. jika dulu yang dicari adalah the right man on the right place (orang yang tepat di tempat yang tepat, maka di era ini dibutuhkan the right man with the right plus (orang yang tepat yang memiliki kelebihan yang tepat pula). jadi berbahagialah para mahasiswa yang sempat aktif dalam berbagai kegiatan kemahasiswaan selama studi mereka, karena mereka akan memiliki banyak kelebihan untuk beradabtasi dengan tuntutan zamannya. Hasil studi menunjukkan bahwa kegiatan kemahasiswaan akan sangat membantu mahasiswa untuk membentuk softskill dan lifeskill mereka. kedua jenis kompetensi ini dipercayai akan sangat dominan mempengaruhi kesuksesan seseorang dimasa depan.